image1 image2 image3

HELLO GUYS|SELAMAT DATANG DI BLOG TRAVELLING INDONESIA|MENGULAS TEMPAT WISATA DI INDONESIA|MEMBERIKAN INFORMASI SEPUTAR WISATA INDONESA

Ayok Berwisata Ke Hutan Mangrove Pantai Indah Kapuk


Hutan mangrove adalah ekosistem hutan yang berada di daerah pantai. Hutan tersebut terdiri dari pepohonan yang bisa hidup dalam lingkungan yang mengandung kadar garam tinggi.

Mangrove tidak tumbuh di pantai yang terjal dan berombak besar dengan arus pasang surut yang kuat, karena hal ini tidak memungkinkan terjadinya pengendapan lumpur dari pasir, sebagai substrat yang diperlukan untuk pertumbuhannya.

Ciri tanaman mangrove memiliki akar yang menyembul ke permukaan. Jika dilihat, hutan mangrove ini seperti semak belukar yang memisahkan daratan dengan laut.

Saat pergi jalan-jalan ke pantai, seperti pulau seribu misalnya, tidak jarang kamu akan melihat hutan mangrove. Karena hutan mangrove ini memiliki peran yang sangat penting.

Banyak manfaat dari hutan mangrove, seperti yang telah banyak orang ketahui hutan mangrove ini sangat berperan untuk mencegah terjadinya abrasi.

Penasaran seperti apa hutan mangrove ini?

Penasaran kan seperti apa kawasan wisata alam pantai indah kapuk itu? Sini, yang jauh mendekat, yang dekat merapat. Sukagitu akan menjelaskan dan mendeskripsikan seperti apa wisata alam hutan mangrove PIK.

Hutan Mangrove Pik adalah sebuah wisata alam yang menyuguhkan keasrian hutan bakau dengan spot kece yang dibuat khusus untuk para turis yang sengaja berwisata kesini.

Memilih tempat unutk berselfie ria di hutan mangrove

1. Masjid unik diatas air

Tidak jauh dari gerbang masuk kamu akan menemukan masjid berkonsep unik yang dibangun menggunakan kayu.

Selain untuk beribadah, kamu bisa bersantai menikmati pemandangan dari belakang mushala tersebut. Ikan-ikan disanapun tak sungkan menampakan diri dipermukaan air, indah. Ingat? Kalau beragama muslim kalau sudah waktunya solat ya solat ! 

2. Dekorasi payung yang colorful

Payung payung yang bergelantung, tepat disamping kantin. Berupa lapangan kosong dengan tempat duduk memanjang di sampingnya. Selain disamping kantin, spot favorit untuk foto seperti ini juga berada di panggung tengah lapangan.

3. Mini outbound cocok untuk anak-anak

Saat kamu berjalan lurus, tepat di depan kantin, ada jembatan gantung seperti jaring jaring yang dirangkai menggunakan tambang. Anak-anak akan betah bermain disini, but hati-hati ya guys, awasi mereka!

4. Jembatan gantung dan pos perahu

Pos tempat penyewaan perahu dayung. Ditengah perairan terdapat panggung. Jika ingin berfoto disitu, kamu harus melewati jembatan gantung. Dan jembatan gantung tersebut menjadi salah satu tempat yang ramai diminati pengunjung untuk berfoto.

Tepat di depan jembatan gantung, ada serangkaian pohon yang digantungi lampu lampion dengan beraneka warna.

5. Camping house unik

Disamping menara terdapat rumah rumah mungil. Rumah tersebut adalah penginapan yang telah disediakan dari pihak pengelola penginapan hutan mangrove pantai indah kapuk wisata alam hutan mangrove pik untuk para pelancong yang ingin menginap disana.

6. Pondok besar dengan view lampion

Lurus setelah rumah mungil, terdapat toilet. Dibelakang toilet ada jalan menuju penginapan yang berderet diatas air. Dan dibagian tengah terdapat pondok yang agak besar dan terdapat lampu lampion khas china.

7. Naik perahu menyusuri hutan bakau

Ingin menikmati hutan mangrove PIK lebih dekat? Kamu bisa menyewa perahu di Hutan Mangrove Jakarta.

Disini terdapat setidaknya 2 jenis perahu, yaitu perahu boat yang dikemudikan petugas atau menaiki perahu yang kamu dayung bersama pasangan? Bisa diatur 

11. Prewedding

Pengen konsep preweddingmu kece berlatar belakang alam terbuka? Hutan mangrove Jakarta bisa dijadikan pilihan prewedding unik, jarak yang tidak terlalu jauh juga akan menekan biaya prewedding kamu kan 

Biaya Wisata Hutan Mangrove PIK

Taman wisata alam angke kapuk ini memang cocok banget buat piknik rame-rame. Selain area yang sangat luas, fasilitas pendukung yang sangat lengkap, kamupun gak perlu ngeluarin banyak uang, karena berwisata di taman wisata alam pantai indah kapuk ini sangat terjangkau.

Biaya parkir

  1. Motor Rp.5000
  2. Mobil Rp. 10.000
  3.  Bus Rp. 50.000

Tiket masuk

  1. Lokal Rp. 25.000
  2. Turis Rp. 250.000

Menanam pohon

  1. Paket wisata menanam mangrove Rp 150.000
  2. Paket menanam mangrove dengan papan nama instansi/pribadi Rp 500.000
Sewa perahu

  • 6 orang: Rp 250.000 per perahu 
  • 8 orang: Rp 350.000 per perahu
  • Sewa canoe Rp 100.000 per 45 menit

Penginapan hutan mangrove PIK (tarif per malam)

  1.  Camping house di darat Rp. 300.000
  2.  Rumah Tenda Atas Air Non-AC Rp. 450.000
  3.  Rumah Tenda Atas Air AC Rp. 600.000
  4.  Villa Rp. 1.300.000 Rp. 6.000.000
Sumber : sukagitu.com

Share this:

CONVERSATION

0 komentar:

Posting Komentar